10 Rekomendasi Game RPG Offline Android Terbaik

Game RPG Offline Android

Game RPG offline merupakan salah satu genre game ampuh untuk mengisi kekosongan pada rutinitas sehari-hari. Genre game satu ini merupakan media pelepas penat yang menyenangkan, jauh dari komunitas game PvP yang belakangan ini semakin toxic. Apalagi game RPG offline android, dijamin kamu jadi lebih santai dan benar-benar bisa melepas stress ketika bermain game favoritmu. Masih sulit mencari game RPG offline? Berikut rekomendasi game rpg offline android dengan grafik visual klasik yang tetap seru dengan mode bermain yang selalu bisa kamu eksplorasi.

  1. DarkBlood – Beyond the Darkness

DarkBlood merupakan game RPG offline dengan style grafis klasik bit-8, namun tetap detail dan seru untuk dimainkan. Game ini memadukan genre RPG dengan card game, dimana kamu menjadi manusia yang dilempar ke sebuah gua, dengan misi menaklukan setiap monster hingga menemukan peti harta karun. Kamu bisa menjadi ‘Warrior’, ‘Magician’, atau ‘Martial Artist’. Karakter yang kamu pilih akan menentukan skill dan ability yang bisa kamu gunakan.

  1. Dungeon Quest Action RPG – Labyrinth Legend

Game RPG Offline Android Dungeon Quest Action RPG

Mode petualangan manual selalu menjadi prioritas gamer RPG sejati. Untuk pengalaman RPG offline yang maksimal, kamu bisa bermain Labyrinth Legend. Game ini sudah di-download lebih dari 500.000 user Google Play dengan rating di atas 4. Tampilan Labyrinth Legend akan mengingatkan kita pada konsol game Nintendo lawas dengan pixel 8-bit. Kamu tidak akan tahu dungeon mana yang berbahaya hingga kamu memasukinya. Tak akan ada pilihan selain menaklukan monster yang muncul dihadapanmu.

 

  1. Ego Sword – Idle Clicker RPG

Game RPG Offline Android Ego Sword Idle Clicker RPG

Ego Sword merupakan game RPG offline Android terbaik simulasi dengan angka download mencapai lebih dari 1 juta user Google Play. Masuki dimensi fantasi Vagabond, ciptakan karaktermu sendiri, kemudian taklukan setiap quest yang muncul. Meski masih memiliki tampilan pixel resolusi rendah, efek dan ambience klasik yang dihadirkan akan tetap seru untuk kelas game RPG offline. Kumpulkan lebih puluhan ribu kostum dan senjata untuk meningkatkan kualitas karaktermu.

 

  1. RPG Revenant Dogma

Berikutnya ada game RPG offline dengan plot cerita menarik, Revenant Dogma. Dalam game ini, kamu akan bermain sebagai protagonis bernama Caine. Kisah akan dimulai ketika kamu bertemu dengan sosok gadis misterius dari bangsa therian. Pertemuan tersebut akhirnya membawamu pada takdir baru untuk membawa kemakmuran atau kehancuran bagi manusia dan therian. Nikmati game RPG dengan ambience dan efek combat yang spektakuler dalam Revenant Dogma.

 

  1. Epic Conquest

Telah di-download lebih dari 1 juta use Google Play, Epic Conquest mendapat rating bintang 5 dari sekitar 200.000-an user. Epic Conquest memiliki tampilan grafis 3D dengan render yang sudah lebih mulus. Dengan pilihan warna vibrant mendekati tampilan game RPG online dengan semesta yang menggugah. Selain sesi combat yang seru dengan efek spektakuler, kamu juga bisa menikmati kisah visual novel fantasi romantis sebagai selingan.

 

  1. Samurai Kazuya : Idle Tap RPG

Game RPG Offline Android Samurai Kazuya

Buat kamu yang mencari game RPG dengan sistem idle, Samurai Kazuya bisa menjadi game RPG offline Android yang kamu cari. Sistem idle sendiri mulai banyak disukai gamer Android karena terasa lebih praktis. Tanpa banyak kontrol, game satu ini dominasi dengan tapping. Kamu juga tidak akan dibuat banyak menunggu dengan dialog selingan yang wajib ada dalam game RPG. Tarik pedangmu dan langsung nikmati combat dalam game Samurai Kazuya.

 

  1. Endless Quest: Hades Blade

Game RPG Offline Android Endless Quest Hades Blade

Satu lagi game RPG dengan sistem idle terbaik adalah Endless Quest: Hades Blade. Game ini cocok buat kamu yang ketagihan game RPG dan selalu ingin main untuk naik level secepatnya. Selain bot dengan rekomendasi item yang praktis, game ini juga memiliki AFK mode, tetap bisa beroperasi ketika kamu tinggal untuk keperluan tertentu. Endless Quest memiliki tampilan karakter 3D ala chibi anime yang lucu, bebas kamu mainkan dimanapun dan kapanpun.

 

Daftar Isi

Baca Juga:

  1. Arcane Quest Legends

Arcane Quest Legends merupakan game RPG bertema medieval. Telah menerima rating bintang 5 dari 22.000-an lebih user dan di-download hingga 1 juta lebih di Google Play Store. Grafis game ini sudah 3D dengan render yang berkualitas, tak kalah dengan game RPG PC. Nikmati juga sensasi game RPG manual tanpa bantuan bot yang lebih fleksibel. Selamatkan Real of Auria sebagai ksatria dari serangan kegelapan yang jahat.

 

  1. RPG Antiquia Lost

Game RPG Offline ANdroid RPG Antiquia Lost

Satu lagi game RPG offline dengan plot cerita menarik untuk diikuti adalah Antiquia Lost. Kau bisa bermain sebagai protagonis perempuan berwujud slime dalam game ini! Tak sekedar slime biasa, karakter slime bisa menjelma menjadi monster atau pun karakter dengan skill mereka. Ikuti kisah dan interaksi dari para karakter yang kocak dan menyenangkan, game ini cocok buat kamu yang menyukai visual novel.

 

  1. Necromancer

Game RPG Offline Android Necomancer

Necromancer merupakan game RPG offline Android terbaik karena kualitas art-nya. Ada banyak karakter perempuan imut necromancer yang bisa kamu kumpulkan untuk combat. Game RPG satu ini termasuk minimalis dan tidak terlalu kompleks, cocok untuk kamu yang hanya ingin memiliki game offline untuk isi waktu luang. Necromancer sudah di-download lebih dari 500.000 user di Google Play Store.

Penutup

Demikian ulasan game rpg offline android terbaik. Penasaran gimana gamenya, langsung install saja game rpg offline android sesuai selera, siapa tahu bisa jadi hiburan baru di smartphone.Semoga tulisn ini dapat memberi manfaat bagi kalian semua.

Selain itu, agar tidak ketinggalan informasi terbaru lainya mengenai game offline android terbaik, kami sarankan pantau terus website casdiro.com setiap harinya. Terima kasih, hormat kami!

You May Also Like

About the Author: ALVHAREZKY

CASDIRO.COM Adalah Portal Aplikasi & Game Terbaru 2021

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *